Email Address

omegakom@gmail.com

Phone Number

0895415445853

Pembukaan Pelatihan PKK dan PKW tahun 2021
By Administrator 13 Mar 2021, 10:48:53 WIB 0 Comments

Pembukaan Pelatihan PKK dan PKW tahun 2021

Pemerintah melalui Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi, Direktorat Kursus dan Pelatihan kembali melouncing program Pendidikan Kecakapan Kerja (disingkat PKK) dan Program Kewirausahaan Masyarakat (PKW) pada tahun 2021. Program PKK adalah program layanan pendidikan dan pelatihan yang berorientasi pada pengembangan keterampilan kerja yang sesuai dengan kebutuhan industri, diberikan kepada peserta didik agar memiliki kompetensi di bidang keterampilan tertentu yang dibuktikan dengan sertifikat kompetensi untuk bekerja dan terserap di dunia usaha dan industri (DU/DI). Sedangkan PKW merupakan layanan pendidikan melalui kursus dan pelatihan untuk memberikan bekal pengetahuan, keterampilan dan menumbuhkan sikap mental wirausaha dalam mengelola potensi diri dan lingkungan yang dapat dijadikan bekal untuk berwirausaha.

Direktur Kursus dan Pelatihan Dr. Wartanto saat melouncing program PKK dan PKW beberapa waktu yang lalu menjelaskan pada Tahun 2021 program PKK dan PKW dirancang lebih baik tahun sebelumnya. Sistem informasi telah menggunakan daring telah diperbaiki. Hal ini sesuai dengan arahan presiden dan para menteri, bahwa pengangguran besar, kemiskinan meningkat, banyak orang PHK korban Covid, maka dana-dana bantuan tidak boleh tumpang tindih sehingga harus dilakukan sinkronisasi data. Kedua, dana bantuan untuk rakyat arus tepat sasaran. Ketiga, dana bantuan harus memberi nilai manfaat pada masyarakat dengan sasaran masyarakat usia maksimal 25 tahun. Sistem pengajuan telah online yang telah terintegrasi dengan Prakerja, Dispendukcapil. Diharapkan tahun 2021 pelaksanaan lebih bagus, pembelanjaran dikendalikan secara hiperlink dengan pusat kendali di Jakarta, kerjasama dengan INDUKA dalam pelatihan-magang-penempatan.

Senada Direktur Jenderal Pendidkan Vokasi Kemdikbud Wikan Sakarinto ST MSc PhD dalam sambutannya saat peluncuran program PKK dan PKW menyatakan, tahun 2021 ini pihaknya ingin lebih mengejar kualitas lulusan PKK dan PKW, sebagai salah satu dari 6 program utama direktorat jenderal pendidikan vokasi. Lulusan PKK dan PKW harus kompeten, terampil dan sesuai dengan dunia kerja atau dunia usaha (link and match). Program akan dikawal agar benar-benar mendidik peserta kompeten dan mendorong pengurangan pengangguran dan kemiskinan, dengan melatih orang-orang yang belum bekerja / berwirausaha melalui pendidikan non formal seperti LKP, PKBM dan industri. Kurikulum dan pengajar bermitra dengan industri, serta sertifikasi kompetensi dari Lembaga Sertifikasi Kompetensi / Profesi (LSK / LSP). Pelatihan akan mengintegrasikan attitude, knowledge dan softskill.

LKP Omega Komputer sebagai lembaga resmi di bawah Kemendikbud siap memfasilitasi para pemuda untuk mengikuti pelatihan PKK dan PKW khususnya di rumpun keterampilan Teknologi Informasi dan Digital. Informasi lebih lanjut WA ke 089-541-544-5853.

Related Tags
kursus-biaya-pemerintah,
Social Share

Post Comment